Air Terjun Nyarai Lubuk Alung

ALIRAN ZAMBRUT TAK TERBANTAH


Air terjun Nyarai terletak di Lubuk Alung Padang Sumatra Barat.  Nah .. Malala Men menjadikan tempat ini sebagai destinasi 1 dari komunitas yang ber-anggota-kan orang-orang yang hobi melakukan perjalanan (Traveller). 

Destinasi ini dimulai dengan jam keberangkatan.  Perjalanan dari Padang ke Lubuk Alung itu sekitar 1 Jam dengan sepeda motor.  Dari simpang Lubuk Alung ke Posko Pelaporan menempuh perjalanan selama 45 menit, kemudian perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki selama 2,5 - 3 jam. 

Kolam hijau tepat di bawah air terjun

Medan selama perjalanan cukup bervariasi. Jalan setapak yang di bawahnya jurang, jembatan kayu, nyebrang sungai dan meniti batang kayu. Nah..semua kelelahan itu terbayar penuh dengan hamparan zambrut yang begitu berkilau di depan mata. 

Informasi tambahan untuk sampai di Air terjun Nyarai sebenarnya ada dua rute perjalanan. bagi yang kesulitan menyebrang sungai bisa melewati jalur baru yang medannya terdiri dari jembatan kayu di tepi jurang yang di bawahnya ada aliran sungai, melewati rute ini memang tidak di rekomendasikan kepada yang takut ketinggian. Namun bagi yang menyukai medan yang lebih extrim ini sangat di rekomendasikan karena memakan waktu lebih singkat. 

Destinasi biaya : 
Biaya yang diperlukan sekitar Rp. 60.000

Rincian :
biaya transportasi Rp. 20.000
biaya masuk Rp. 20.000/orang sudah dengan parkir dan quide
makan siang + snack Rp.  20.000

Note : perjalanan dari Padang dengan sepeda motor












Komentar

Postingan populer dari blog ini

BATUSANGKAR KOTA PERADABAN

Kenapa menikah harus diatas 30 tahun

Legenda Siti Nurbaya Gunung Padang